|

KAJIAN SPESIAL MUHARRAM BERSAMA BUYA YAHYA

Cijedil-Kajian bulanan majelis Al-Bahjah Cianjur pada bulan ini berbeda dari biasanya, kegiatan bertajuk “Kajian Spesial Muharram 1446 H”  digelar di Masjid Darul Hasan LPD Al-Bahjah Cianjur Cabang Cijedil Rabu, 25 Muharram 1446 H bertepatan dengan 31 Juli 2024. Pada kesempatan ini Buya Yahya hadir langsung menyapa jemaah yang sudah memenuhi area pondok sejak subuh. Kajian Bulanan bersama Buya Yahya yang rutin dilaksanakan setiap bulan ini membahas Kitab Safinatun Najah karya Salim Ibn Sumair al-Hadrami. 

Kitab ini adalah sebuah kitab ringkas mengenai dasar-dasar ilmu fikih menurut mazhab Syafi’i. Kitab ini ditujukan bagi pelajar dan pemula sehingga hanya berisi kesimpulan hukum fikih saja tanpa menyertakan dalil dan dasar pengambilan dalil dalam penetapan hukum.

Dalam rangkaian acara Buya Yahya membuka kajian dengan memimpin pembacaan Wirdul Fatih bersama-sama, wirid ini adalah amalan yang menjadi kebiasaan positif di lingkungan LPD Al-Bahjah, baik santri maupun jamaah umum. Dalam kesempatan ini Buya Yahya menyampaikan bahwa jamaah yang datang ke majelis ilmu ini adalah orang-orang terpilih disaat orang lain pagi ini malah melakukan maksiat.

Buya Yahya selalu berpesan dalam berbagai kesempatan agar kita selalu senantiasa menjauhi maksiat dengan cara menjaga mata, telinga, dan hati kita dari melihat, mendengar, dan merasakan hal-hal yang dapat membuat kita terjerumus kedalam dosa. Hendaknya kita menjaga diri kita agar tetap ada dalam kemuliaan, agar kita selamat dunia akhirat. Dalam kesempatan ini terpantau lebih dari 1000 jamaah hadir baik secara langsung maupun melalui live streaming di YouTube, Facebook, dan Tiktok Al-Bahjah TV dan LPD Al-Bahjah Cianjur.

Pada kesempatan ini juga kajian turut dihadiri oleh rombongan Santri berkebutuhan khusus dari Yayasan Bina Insani Mulia Cianjur, yayasan tersebut adalah yayasan yang bergerak melalui Pondok Pesantren Tahfidz Qur’an Disabilitas. Setelah selesai kegiatan Buya Yahya menyapa dan memberikan apresiasi khusus kepada santri-santri berkebutuhan khusus tersebut.

Bertepatan dengan diadakannya Kajian Spesial Muharram ini LPD Al-Bahjah Cianjur juga melaksanakan kegiatan pertemuan antara Wali Santri dan Pengasuh LPD Al-Bahjah Guru Mulia Buya Yahya. Kegiatan ini bertujuan untuk menjalin silaturahmi antara Wali Santri dan Pengasuh LPD Al-Bahjah. Terlebih silaturahmi ini sebagai penguatan bagi Wali Santri kelas 7 yang putranya akan melaksanakan program pendidikan di Al-Bahjah Blitar. (fdl)

Similar Posts