LAZ Al-Bahjah Cianjur Salurkan 1000 Paket Makanan di Mekarjaya untuk Warga dan Santri

Cijedil – Dalam rangka mempererat ukhuwah Islamiyah dan menyebarkan syiar Islam, LAZ Al-Bahjah Cianjur kembali melaksanakan program sosial “Tebar 1000 paket Jumat Berkah” pada Jum’at, 16 Rabiul Awal 1446 H (20 September 2024). Sebanyak 200 paket makanan dibagikan kepada warga Mekarjaya dan santri Al-Bahjah Mekarjaya, sebagai bagian dari upaya berkelanjutan untuk membantu sesama dan mendukung kegiatan dakwah di daerah tersebut.
Kesuksesan program ini tentu berkat kedermawanan para donatur yang telah mempercayakan sebagian rezekinya kepada LAZ Al-Bahjah untuk disalurkan kepada masyarakat yang membutuhkan. Kolaborasi dengan AB Chicken, unit usaha kuliner di bawah naungan Lembaga Pengembangan Dakwah Al-Bahjah, menjadi bagian penting dalam distribusi bantuan yang bermanfaat langsung bagi warga dan santri.
AB Chicken sendiri tidak hanya berfokus pada bisnis kuliner, tetapi juga menjadi sarana pemberdayaan ekonomi umat dan alat dakwah. Sebagian keuntungan dari usaha ini disisihkan untuk mendukung berbagai program sosial, termasuk Jumat Berkah, yang rutin digelar sebagai salah satu program unggulan.


Kebahagiaan terpancar dari wajah warga dan santri Al-Bahjah Mekarjaya saat menerima paket makanan tersebut. Bagi mereka, bantuan ini bukan hanya pemenuhan kebutuhan fisik, tetapi juga suntikan semangat dan dukungan moral untuk terus memperkuat syiar Islam di lingkungan mereka. Harapannya, program seperti ini bisa menginspirasi lebih banyak orang untuk ambil bagian dalam gerakan dakwah dan sosial.
Dalam kesempatan tersebut, Ustadz Abi, perwakilan LAZ Al-Bahjah Cianjur, menyampaikan rasa syukur dan terima kasih kepada para donatur. “Alhamdulillah, atas izin Allah dan bantuan dari para donatur, program Jumat Berkah kali ini bisa terlaksana dengan baik. Semoga setiap kebaikan yang diberikan menjadi amal yang terus mengalir sebagai pahala di sisi Allah,” kata Ustaz Abi.
Beliau juga menyampaikan harapan agar program ini dapat semakin meluas di masa depan. “Kami berharap Jumat Berkah dapat menjangkau lebih banyak daerah di Cianjur, sehingga manfaat dakwah dan kepedulian ini bisa dirasakan lebih luas. Kami mengajak seluruh umat untuk terus mendukung dakwah melalui kontribusi nyata,” tambahnya.
Ucapan terima kasih juga diberikan kepada tim LAZ Al-Bahjah Cianjur, AB Chicken, serta semua pihak yang terlibat dalam keberhasilan program ini. Semoga setiap langkah yang diambil mendapatkan ridha Allah SWT dan menjadi amal jariyah yang tidak putus.





