|

MILAD AL-BAHJAH; SANTRI ROUHAH BERSAMA BUYA YAHYA

Cijedil-Rouhah santri LPD Al-Bahjah Cianjur Cabang CIjedil kali ini (31/7/24) nampak berbeda dari rouhah-rouhah sebelumnya. Kegiatan rouhah yang sebelumnya dikenal dalam rangka mengisi waktu luang dengan kegiatan positif kini terasa lebih spesial karena kehadiran Guru Mulia Buya Yahya. Bertempat di gedung asrama baru para santri dengan antusias menampilkan pentas seni di harapan Buya Yahya, para sesepuh, pejuang, dan rekan-rekannya sesama santri. Kegiatan ini dilaksanakan dalam rangka Harlah Al-Bahjah yang ke-15 dengan tema “Bersama Mulia, Berjuang Jaya”.

Kegiatan rouhah ini diisi oleh penampilan pentas seni para santri diantaranya: Hadroh, Story Telling, Tari Saman, Pencak Silat, AB Voice, Zapin, dan ditutup dengan Nasihat serta doa keberkahan yang dipimpin langsung oleh Guru Mulia Buya Yahya.

Kegiatan rouhah ini juga dilaksanakan sebagai refreshing di tengah kepenatan para santri yang setiap hari belajar, pihak pondok menyadari refreshing juga hal yang penting bagi santri namun harus tetap lebih dominan akan nilai-nilai positif.

Dalam kegiatan rouhah ini terdapat momen yang sangat berharga di mana Buya Yahya begitu dekat bercengkrama dengan para santri, di salah-satu momen terabadikan Tim Media Centre Al-Bahjah Cianjur terlihat Buya Yahya sedang menyuapi makanan kepada para santri, tentu saja para santri sangat antusias dan bahagia karena mendapatkan kasih sayang langsung dari Guru Mulia Buya Yahya.

Kegiatan ini juga menjadi ajang silaturahmi dalam kehangatan bagi setiap elemen yang berjuang untuk LPD Al-Bahjah Cianjur mulai dari Buya Yahya selaku Pengasuh LPD Al-Bahjah, Ustadz Muhammad Nur selaku Pengasuh LPD Al-Bahjah Cianjur, Abah H. Sahid selaku Ketua Yayasan, Para Sesepuh, Para Pejuang, dan para santri duduk bersama menikmati waktu sore dengan menonton hiburan dari para santri diselingi kudapan yang telah disediakan oleh Tim Panitia.

Semoga kegiatan ini dapat menjadi sebab Allah mendatangkan kemuliaan, kebahagiaan, dan segala kebaikan kepada kita. Pengorbanan dan perjuangan kita dalam mengurus Pondok pesantren, para santri-santri, dan berkumpul bersama orang-orang sholeh adalah dalam rangka membuat Rasulullah SAW senang. Semoga kita mendapatkan syafaatnya kelak, aamiin ya rabbal alamin. (fdl)

Similar Posts