Pembangunan Gazebo Santri Al-Bahjah Mekarjaya Semakin Nyaman di Pondok

Mekarjaya-Pembangunan infrastruktur di lingkungan LPD Al-Bahjah Cianjur terus menjadi proyek prioritas pihak Yayasan, hal ini dibuktikan perluasan pembangunan selain di wilayah pusat (Cijedil) juga merambah ke cabang-cabang. Diketahui saat ini cabang-cabang Al-Bahjah yang ada di wilayah Kab. Cianjur meliputi :
1. Al-Bahjah Banin Cijedil dengan santri formal, tahfidz, dan tafaqquh.
2. Al-Bahjah Banin Mekarjaya dengan santri tahfidz.
3. Al-Bahjah Banin Sindangbarang dengan santri tafaqquh.
4. Al-Bahjah Banat Cirumput dengan santri formal, tahfidz, dan tafaqquh.

Al-Bahjah Banin Mekarjaya (18/7/24) melaksanakan pembangunan berkelanjutan dengan program pembuatan gazebo. Gazebo tersebut rencananya akan digunakan untuk tempat berlindung santri pada kegiatan menghafal Al-Qur’an. Pembangunan gazebo rencananya akan dibangun sebanyak dua unit dengan material konstruksi berbahan kayu berukuran masing-masing 4x3m. Empat orang pekerja proyek dilibatkan untuk menyelesaikan pembangunan gazebo tersebut yang direncanakan akan selesai memakan waktu satu sampai dua hari.

Pembangunan gazebo ini adalah wujud inovasi pembangunan infrastruktur yang menunjukan nilai kenyamanan, estetika, dan kegunaan yang efektif dan effisien. Diharapkan dengan adanya gazebo ini kelak santri dapat lebih merasa nyaman dan dapat meningkatkan aktualisasi diri dalam menerima ilmu yang diberikan oleh para asatidz. Tidak lupa juga ucapan terimakasih kepada seluruh donatur yang telah mewaqafkan sebagian hartanya untuk kepentingan agama. Insyaallah dengan do’a yang tidak pernah terputus dari para santri dan asatidz menjadikan amal ibadah para donatur diterima Allah SWT sebagai amal jariyah yang tidak pernag terputus. Kelak para santri akan menjadi para penghafal Al-Qur’an, Ulama, dan cendikiawan muslim yang senantiasa bermanfaat untuk umat dan bangsa. Aamiin (fdl)

Similar Posts